Rekreasi Air di BOOMBARA Water Park

            Boombara Water Park Terletak di kawasan Perumahan Griya Pasir Putih. Kalau dari Marpoyan, posisi gerbang perumahan ini disebelah kanan jalan. Jarak yang harus aku tempuh dari gerbang utama ke lokasi Boombara Water Park ini sekitar 5 sampai 7 menit. Awalnya aku kira Boombara Water Park ini kecil, tapi ternyata cukup gede juga loh. Wahana bermainnya juga cukup banyak loh. Harga tiket saat weekend lebih mahal seharga 50000, untuk hari biasa seharga 35000, murah meriah kan J
             Di Boomerang Water Park ini ada loh wahana bermain yang bernama Boomerang. Unik kan namanya. Wahana bermain Boomerang ini banyak diminati pengunjung karena memacu adrenaline banget. Untuk bermain Wahana Boomerang ini, aku harus menyewa ban yang kemudian aku duduk di atas ban yang udah aku sewa tadi, terus ban dan aku yang udah di atas ban dihempaskan dari seluncuran yang lumayan tinggi. Wah, aku melayang seru. Selain Wahana bermain Boomerang ada wahana bermain lainnya yang gak kalah serunya,  Octopus, Kids pool (kolam bermain anak-anak), Family Slide, Olympic, Kolam Ombak, Kolam Arus, ATV, Futsal Air, Sepeda Air, Flying Fox, dan Wall Climbing. Tuh kan, banyak banget wahana bermainnya, tinggal dipilih aja. 
Wahana Boomerang

             Di Boombara Water Park ini gak Cuma ban aja yang disewakan. Ada beberapa fasilitas lainnya seperti gazebo, papan seluncur, foodcurt dan kamar bilas. Sayang banget pas aku sampai di Boombara Water Park ini gazebo nya udah habis tersewa. Gazebo itu bangunan yang menyerupai rumah tanpa jendela, biasanya pengunjung menyewa gazebo untuk meletakkan barang-barangnya (tas), atau sebagai tempat istirahat. Foodcurt ini adalah restoran yang ada di Boombara Water Park, kita bisa pesan makanan dan minuman disini. Kamar Bilas ini fungsinya sama dengan kamar mandi sekaligus kamar ganti.
             Hal yang paling berkesan dan tak terlupakan dari Boombara Waetr Park ini adalah, jalan yang aku lewati pas aku datang ke Boombara Water Park dan jalan yang aku lewati untuk pulangnya itu berbeda loh. Dan itu yang buat aku merasakan Boombara Water Park ini sangat unik. Aku datang melalui gerbang perumahan dan aku pulang melalui jalan yang dikanan dan dikirinya ada pohon sawit dan pepohonan lainnya, ada juga beberapa rumah warga, dan itu pemandangan yang bagus banget menurut aku, apalagi aku pulang sore hari. Bisa dibayangkan kan gimana bagusnya, hehe..

Categories:

Leave a Reply